Menarik Uang Tunai Dari LinkAja di ATM, Tanpa Menggunakan Kartu

Melakukan penarikan uang tunai dari LinkAja tanpa menggunakan kartu atau cardless merupakan salah satu kemudahan untuk bertransaksi, terlebih lagi perkembangan teknologi yang semakin hari semakin canggih sehingga mempermudah penggunanya untuk melakukan berbagai hal termasuk dalam bertransaksi salah satunya adalah melakukan penarikan uang tunai tanpa menggunakan kartu.

Sebelum melakukan penarikan uang tunai dari LinkAja tanpa menggunakan kartu ternyata harus ada beberapa hal yang harus di penuhi, salah satunya adalah varifikasi identitas pribadi pemilik akun LinkAja. Penarikan uang tunai ini bisa dilakukan hanya dengan menggunakan smartphone dan pastikan anda memiliki saldo yang cukup untuk melakukan penarikan tunai tersebut.

Minimal penarikan uang tunai LinkAja adalah sebesar 100 ribu, pastikan anda memiliki saldo yang cukup, dan untuk biaya dari penarikan uang tunai tersebut adalah 5 ribu rupiah per transaksinya. Pengguna yangi ngin melakukan penarikan saldo LinkAja di ATM juga perlu mengingat kode keamanan yang akan di berikan pada saat itu juga, limit waktu kode keamanan yang berlaku hanya lebih kurang 5 menit. Dan masa kadarluarsa kode keamanan yang di berikan ini bertujuan untuk meningkatkan keamanan dalam melakukan transaksi yang akan di lakukan tentunya.

Berikut cara melakukan penarikan uang tunai dari aplikasi LinkAja:

  • buka aplikasi LinkAja di ponsel anda
  • pilih menu transaksi tarik saldo pada halaan utama
  • pilih menu tarik tunai di ATM
  • masukkan nominal saldo yang ingin ditarik pada mesin ATM
  • kemudian pilih membuat kode penarikan
  • kode penarikan akan dimunculkan pada layar ponsel anda dan berlaku hanya 5 menit
  • silahkan masukkan kode keamanan yang di berikan pada mesin ATM dan kemudian pilih tombol Accept pada mesin ATM.

Pada saat melakukan penarikan tunai, anda bisa menyimpan atau mengingat kode kemanan penarikan yang di buat dari aplikasi LinkAja, karena kode tersebut bertujuan untuk memverifikasi dan kombinasi angkanya juga akan berubah setiap anda melakukan perminataan transaksi tarik tunai, proses ini akan berulang secara terus menerus jika anda ingin melakukan penarikan tunai dari ATM.

 

By Ular88